Akhir-akhir ini isu mengenai kanker serviks tengah berkembang di masyarakat khususnya wanita. Menurut survey dalam kanker serviks merupakan penyebab kematian pertama bagi wanita tidak hanya di Indonesia namun di dunia. Tentu saja hal ini membawa kekhawatiran tersendiri bagi perempuan sebagai korban dari kanker serviks. Pengertian tentang kanker serviks atau biasa disebut sebagai kanker mulut rahim adalah kanker yang menyerang pada leher rahim pada wanita. Tidak ada gejala spesifik yang dapat menandai kedatangan kanker serviks. Penderita akan menerima vonis kanker serviks ketika sudah mengalami stadium lanjut.
Jika dilihat dari penyebab kanker serviks ini adalah virus yang dinamakan HPV onkogenik. HPV atau disebut human papiloma virus merupakan virus yang menyerang daerah leher rahim pada wanita. Virus ini bekerja tidak dalam waktu yang singkat, namun membutuhkan waktu yang cukup lama sekitar puluhan tahun. Oleh sebab itu, tak banyak wanita yang mengetahui bahwa diri mereka telah mengidap virus HPV dan dapat terindikasi kanker serviks.
Berikut ini beberapa faktor penyebab yang bisa memicu munculnya kanker serviks, antara lain ;
1. Faktor usia lebih dari 40 tahun, semakin tua wanita semakin tinggi resiko terkena kanker serviks.
2. Keputihan yang dibiarkan terus menerus tanpa di obati.
3. Penyakit menular seksual ( gonore, virus HPV,sifilis, HIV, kutil kelamin dan herpes simpleks).
4. Pemakaian pembalut yang mengandung bahan dioksin ( diaoksin adalah bahan pemutih buat pembalut daur ulang ).
5. Membersihkan organ vital dengan air yang tidak bersih.
6. Bergonta-ganti pasangan seks.
7. Wanita yang memiliki banyak anak.
Faktor penyebab lainnya dari kanker serviks adalah faktor usia yang lanjut, keputihan yang dibiarkan tanpa di obati, penyakit menular akibat seks bebas, organ vital yang tidak dibersihkan dengan air yang bersih. Faktor anak banyak juga bisa mempengaruhi dari kanker serviks, serta sering berganti pasangan dapat menyebabkan kanker serviks.
Untuk penderita kanker serviks stadium lanjut biasanya penderita akan mengalami gejala sebagai berikut :
1.Perdarahan saat post coitus atau sakit saat berhubungan .
2.Keputihan yang tidak normal.
3.Terjadi pendarahan sesudah menopause.
4. Keluar cairan yang tidak normal ( warna kekuningan, agak bau dan bercampur dengan darah ).
5. Nyeri pinggul dan akan merasa sakit saat buang air kecil.
Setelah mengetahui pengertian tentang kanker serviks beserta penyebabnya, ada baiknya untuk mengetahui gejala dari kanker serviks. Gejala yang dirasakan oleh penderita kanker serviks di antaranya adalah keputihan yang mengeluarkan bau yang tidak sedap, terjadinya pendarahan pada wanita yang telah menopause, pada saat buang air kecil akan terasa sakit, begitu juga ketika berhubungan intim dengan pasangan.
Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat dilakukan kaum perempuan dalam hal mencegah kanker serviks agar tidak terkena kanker serviks, antara lain:
1.Jalani pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang cukup nutrisi dan bergizi.
2.Selalu menjaga kesehatan tubuh dan sanitasi lingkungan.
3.Hindari pembersihan bagian genital dengan air yang kotor.
4.Jika anda perokok, segera hentikan kebiasaan buruk ini.
5.Hindari berhubungan intim saat usia dini.
6.Selalu setia kepada pasangan anda, jangan bergonta-ganti apalagi diikuti dengan hubungan intim.
7.Lakukan pemeriksaan pap smear minimal lakukan selama 2 tahun sekali, khususnya bagi yang telah aktif melakukan hubungan intim.
8.Jika anda belum pernah melakukan hubungan intim, ada baiknya melakukan vaksinasi HPV.
9.Perbanyaklah konsumsi makanan sayuran yang kandungan beta karotennya cukup banyak, konsumsi vitamin c dan e.
Tips dalam mencegah kanker serviks sementara ini adalah rutin mengecek keadaan organ vital dan reproduksi bagi wanita yang telah menikah atau belum menikah. Bagi wanita yang masih single ada baiknya untuk mendapatkan vaksinasi untuk mencegah kanker. Dan bagi wanita yang telah menikah ada baiknya untuk mengikuti papsmear agar dapat mengetahui secara dini jika ada indikasi gejala kanker serviks.
Demikianlah pengertian tentang kanker serviks, penyebab serta gejala dan tips pencegahan dari kanker ganas tersebut.
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDelete