Berbagai Jenis-Jenis Kulit Wajah yang Anda Miliki

https://solatomo.blogspot.com/2015/05/berbagai-jenis-jenis-kulit-wajah-yang.html



Jenis-Jenis Kulit Wajah - Pada dasarnya jenis-jenis kulit wajah setiap orang berbeda satu dengan lainnya begitu pula untuk cara perawatannya. Kulit dibagi menjadi 3, yaitu:
1.      Kulit Berminyak
Kulit berminyak mempunyai ciri-ciri khusus, yaitu mudah dikenali dengan terdapat permukaan kulit yang cenderung mengkilap. Pada jenis kulit ini, sangat rawan untuk timbul komedo dan jerawat. Mengapa? karena kulit berminyak banyak mengandung kelenjar sebum atau minyak yang sebenarnya berfungsi membantu mencegah kulit dari kekeringan. Akan tetapi karena terlalu banyaknya kandungan debu yang ada diudara disuatu tempat sehingga mengakibatkan  mudahnya kulit jenis ini menangkap debu dan kotoran tersebut menjadi jerawat dan komedo
Perawatan Kulit Berminyak:
Untuk perawatan kulit berminyak sangat mudah. Anda dapat menggunakan sabun khusus wajah ataupun juga menggunakan air hangat yang dibasuhkan kewajah. Jika perlu, untuk perawatannya anda dapat menggunakan astringent dan toner yang mengandung alkohol, dan bila perlu, pakailah cleanser cair yang ringan formulanya. Ingat juga, kulit berminyak tidak membutuhkan bahan pelembab.
2.     Kulit Kering
Kulit kering seperti ini akan sangat sensitif sekali terhadap perubahan cuaca yang ekstrim, baik cuaca yang panas ataupun juga yang dingin. Kulit kering akan terasa sangat kencang dan kaku seperti tertarik apabila merespon terhadap perubahan cuaca yang ada. Untuk itu anda harus lebih sering menggunakan bahan pelembab untuk kulit seperti ini. Kulit seperti ini mempunyai kelebihan untuk tidak mudah terserang jerawat.
Perawatan Kulit Kering
Untuk make-up, pilihlah foundation yang mengandung bahan pelembab. Manfaatkan air hangat untuk melenturkan kulit kemudian bersihkan dengan air dingin.
Untuk cleanser, gunakan yang formulanya ringan, creamy dan tidak mengandung alkohol untuk mencegah kulit keriput pada wajah anda. Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin E juga sangat banyak membantu merawat jenis kulit seperti ini.
3.     Kulit Kombinasi
Mayoritas orang banyak yang memiliki jenis-jenis kulit wajah semacam ini, jenis kulit berminyak terpusat di area T pada wajah (dagu, hidung dan dahi). Sedangkan untuk wilayah pipi, daerah leher dan seputaran mata lebih kering daripada daerah T.
Perawatan Kulit Kombinasi
Seringkali permasalahan timbul dalam melakukan treatment. Biasanya dalam proses pembersihan, Fokus pembersihan difokuskan didaerah T sementara utnuk daerah lain cleanser ditambahkan sedikit air untuk mengencerkannya. Selanjutnya pada daerah yang kulit kering mungkin butuh bahan pelembab, akan tetapi bisa jadi juga tidak. Masalah akan timbul apabila kita harus mencoba dan memilih bahan pelembab yang pas untuk kulit kering kita. Sehingga acapkali kita sering menguji coba bahan kosmetik ataupun pembersih baru kewajah kita. Sebenarnya hal ini dapat berbahaya sekali bagi kesehatan kulit wajah anda apalagi tanpa ada pengawasan dari orang yang ahli. Untuk itu, jangan pernah mencoba kosmetik atau pembersih baru sebelum anda mengkonsultasikannya dengan dokter kecantikan anda.

Silahkan anda memilih berbagai alat treatment berbagai jenis-jenis kulit wajah yang anda miliki, yang terpenting selalu perhatikan semua faktor yang akan timbul baik dari segi positif maupun segi negatif.

0 comments:

Post a Comment

: - -
Copyright © 2015 solatomo Design by SHUKAKU4RT - All Rights Reserved